Wednesday 6 March 2013

Catch your dream, suamiku.

Posting ini saya buat sambil dengerin lagunya BCL - Cinta Sejati yang jadi OSTnya film Ainun & Habibie. Pas di pagi hari, pas kantor masih sepiii, pas atasan lagi pada ke Singapore, jadi yang lain pasti datang siang. Sunyi senyap. Menambah rasa romantisme (haha... berasa ABG sajah).

Sudah lebih dari 2 tahun kami menikah dan menginjak tahun ketiga ini kami Insya Allah akan diberi amanah berupa baby yang telah kami rindukan sebelumnya :'). Semogaa... semua berjalan dengan lancar ya. I'll never stop praying that you gonna be okay inside until the day you have to see this colourfull world..

Traffic pulang kerja kemarin lancar banget, sampe rumah jam 6 (biasanya stgh7). Kami berdua jadi punya lebih banyak waktu buat ngobrol santai. Sambil makan malam, kami berdiskusi tentang rencana kedepan keluarga kecil kita ini. Suami saya sedang dalam posisi antara ingin mengambil beasiswa atau pindah kerja. Saya rasa dua hal itu sama mulianya ya. Meski keduanya adalah hal yang tidak bisa kita raih dalam satu waktu. Kami berdua sepakat, suami saya lebih baik fokus ambil beasiswa, disamping itu memang passion dia plus saya yakin bener kalo bapaknya akademis maka putra-putrinya Insya Allah akan mengikuti jejaknya. Aamiin. Dalam gambaran ideal saya, saya pengen punya keluarga yang nuansanya agamis akademis. Ah, what a nice combination ya :)

Saat suami saya memaparkan rencananya itu, saya melihat ada ekspresi tidak biasa di matanya. Ada semacam gejolak yang membara dan keinginan yang kuat disana. I know that you can!

Suami sempat worry gimana dengan cicilan rumah + kendaraan yang ada kalo suddenly he has to go? I said, no worries! in case kepepet ya dijual aja. Saya rasa Allah SWT tidak akan mempersulit rencana hambaNya. Akan selalu ada jalan. Saya pun sekarang tak tahu jalan apa yang akan kami peroleh. Di sisi lain saya sedang berencana untuk bisa jadi IRT setelah kantor saya ini selesai.

Oh ya, jadi ceritanya kantor ini sedang dalam proses untuk dijual setelah kemarin kita sukses explorasi. Mungkin tidak akan secepat itu, tapi apapun ya, saya berharaaaap supaya pesangonnya gedeeeee (minimal bisa nutup cicilan kami) dan saya pun bisa jadi IRT.

Apapun, I'll be here and support your dream, suamiku :) Run and go...

No comments:

Post a Comment